Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Merawat Bunga Kupu-Kupu (Oxalis triangularis)

Oxalis triangularis

Bunga kupu-kupu atau dengan nama lain (Oxalis triangularis) Bunga kupu-kupu ini adalah tanaman hias yang berasal dari negara tropis, yang berada di negara Amerika Selatan. tanaman tropis ini, dapat tumbuh subur pada suhu 16-26 derajat Celcius. Tanaman jenis ini sangatlah unik, karena tanaman ini memiliki bentuk yang seperti kupu-kupu.

Tanaman jenis ini sangatlah unik, karena tanaman ini memiliki bentuk yang Sekilas mirip dengan kupu-kupu dan uniknya lagi tanaman bunga kupu-kupu ini mekar dan melebar hanya pada saat ada atau terkena cahaya matahari, dan jika pada waktu malam hari bunga ini akan terlihat terlipat atau meringkuk.

Daunnya yang berwarna ungu dapat membuat tampilan bunga kupu-kupu ini menjadi terlihat menarik. Bunga kupu-kupu ini tidak memerlukan perawatan yang khusus seperti bunga Anggrek, dan Cara menanam bunga satu ini sangat mudah.

Oxalis triangularis

Ambil Umbi bunga kupu-kupu yang sudah terlihat seperti buah pinus kecil. Lalu setelah itu, saat kamu menanamnya beri jarak satu inci agar dapat tumbuh dengan cepat.
Siram tanaman ini setiap beberapa minggu sampai pertumbuhan baru muncul.
Nanti sekitar 6 minggu sejak penanaman, daun bunga kupu-kupu ini akan muncul dengan subur dan cepat.

Karena di Negara Indonesia memiliki iklim tropis, maka dari itu kamu dapat meletakan tanaman bunga kupu-kupu ini di dalam rumah ataupun di teras depan rumah.

Tapi jika kamu meletaknya di dalam ruangan, taruh bunga kupu-kupu ini di tempat yang cerah dan tidak lembap. Karena bunga kupu-kupu akan mekar dan akan menampakan daun yang berwarna ungu seperti kupu-kupu yang terbang.

Penyiraman bunga kupu-kupu ini dilakukan secara mingguan tetapi tidak terlalu sering. Karena jika menyiramkan terlalu banyak air pada tanaman ini, tanaman ini akan layu atau mati.


Inilah penjelasan singkat tentang tanaman bunga kupu-kupu, anda bisa mencobanya sendiri dirumah. Dan supaya rumah anda memiliki kesan hijau dan sejuk.

Post a Comment for "Cara Merawat Bunga Kupu-Kupu (Oxalis triangularis)"